PSB | Jakarta – Gada Madya merupakan salah satu tingkatan yang ada pada pelatihan atau diklat satpam. Gada Madya tepat satu tingkat di atas Gada Pratama dan juga tepat satu tingkat di bawah Gada Madya.
Pelatihan Gada Madya diperuntukkan kepada satpam yang sudah mendapatkan ijazah Gada Pratama dan ingin naik tingkat menjadi Gada Madya. Dalam pelatihan diajarkan mengenai managerial dan leadership karena setara dengan supervisor security.
Untuk mengikuti pelatihan satpam tingkat Gada Madya, Anda bisa mengikuti di lembaga pelatihan satpam terbaik, yaitu Panglima Siaga Bangsa. Nantinya setelah lulus Anda akan mendapatkan ijazah dan kartu tanda anggota satpam untuk tingkat Gada Madya
Berikut Syarat Ikuti Diklat Satpam Gada Madya
Sebelum Anda mengikuti program pelatihan satpam ini, persiapkan terlebih dahulu beberapa persyaratannya yaitu sebagai berikut :
Ijazah
Pertama, dokumen persyaratan yang harus dipersiapkan adalah ijazah. Minimal ijazah SMA/SMK/MA/sederajat, jika ada ijazah kuliah maka siapkan saja ijazah kuliah.
Sehingga persyaratan untuk mengikuti pelatihan satpam adalah pendidikan terakhir minimal SMA/SMK/MA/Sederajat. Hal yang sama berlaku untuk tingkat Gada Pratama maupun Gada Utama.
Anda tidak perlu menyerahkan dokumen ijazah asli, tetapi cukup salinannya saja
KTP
KTP atau Kartu Tanda Penduduk merupakan dokumen resmi yang menjadi identittas Warga Negara Indonesia. Persyaratan ini dibutuhkan karena pelatihan ini memang hanya ditujukan kepada Warga Negara Indonesia.
Anda tidak perlu menyerahkan KTP asli, tetapi juga fotocopynya saja.
SKCK
Syarat ikuti diklat satpam Gada Madya selanjutnya yaitu Anda harus menyerahkan fotocopy SKCK atau Surat Keterangan Catatan Kepolisian.
SKCK merupakan surat yang diterbitkan oleh kepolisian yang menunjukkan bahwa seseorang tidak pernah terlibat tindak pidana. Dan untuk menjadi seorang satpam, terlebih lagi yang tingkatannya tinggi tidak diperbolehkan orang-orang dengan catatan kriminal tinggi.
Surat Keterangan Sehat
Untuk mengikuti pelatihan satpam. seseorang harus dalam kondisi yang sehat dan prima. Maka dari itu calon peserta harus memiliki surat keterangan sehat yang diberikan oleh dokter di puskesmas atau rumah sakit.
Sebab materi pelatihan satpam itu ada latihan fisiknya. Jika fisik lemah, maka Anda tidak bisa mengikuti pelatihan dengan baik.
Foto
Foto merupakan salah satu syarat administratif yang juga harus Anda persiapkan. Siapkan saja foto 3×4 dan foto 4×6 beberapa lembar.
Ijazah Gada Pratama dan KTA
Jika hendak mengikuti pelatihan Gada Madya, maka Anda harus sudah menjadi satpam tingkat Gada Pratama. Maka dari itu calon peserta harus mempersiapkan dokumen berupa ijazah Gada Pratama dan Kartu Tanda Anggota Satpam.
Anda bisa menyerahkan fotocopynya saja, tidak harus dokumen aslinya.
Kartu Vaksin
Untuk mengikuti pelatihan satpam, alangkah lebih baiknya jika sudah mendapatkan dosis vaksin. Setidaknya vaksin booster pertama.
Karena Panglima Siaga Bangsa memberikan syarat ini kepada siapa saja ingin mengikuti pusdiklat satpam.
Panglima Siaga Bangsa, Rekomendasi Pusdiklat Satpam di Jakarta
Panglima Siaga Bangsa adalah tempat terbaik bagi Anda yang berkeinginan mengikuti diklat dan pelatihan satpam. Terutama wilayah Jakarta dan sekitarnya.
Kami menyediakan pelatihan untuk tiga tingkatan, termasuk itu Gada Madya. Tinggal persiapkan saja dokumen di atas dan pantau terus jadwal pelatihan di website pusdiklatsatpam.id
Atau jika ada yang ingin ditanyakan jangan ragu untuk menghubungi kami melalui telepon 021-55701693 atau email info@psbsecurity.co.id. Anda juga bisa datang langsung ke kantor kami yang berada di Cendana Office Building No. 61, Jalan Benteng Betawi Raya, Kota Tangerang 15119 Banten.