PSB | Jakarta – Gada Utama merupakan tingkatan atau gelar tertinggi bagi seorang satpam. Gelar Gada Utama berada setingkat di atas Gada Madya dan dua tingkat di atas Gada Pratama.
Dalam tugas dan tanggungjawabnya, satpam Gada Utama sudah setara dengan manajer keamanan. Tidak terlalu aktif bekerja di lapangan, akan tetapi memiliki tanggungjawab besar memastikan bawahannya bisa bekerja dengan sebaik mungkin.
Sama halnya seperti Gada Pratama dan Gada Madya, untuk mendapatkan ijazah Gada Utama, calon satpam harus mengikuti pelatihan terlebih dahulu. Tanpa pelatihan, seseorang tidak bisa diangkat menjadi seorang satpam.
Pelatihan satpam dilakukan di lembaga pelatihan satpam terakreditasi dan terdaftar di Kepolisian Republik Indonesia
Panglima Siaga Bangsa Melayani Diklat Gada Utama untuk Para Manajer
Lembaga pelatihan satpam terbaik dan terakreditasi yaitu Panglima Siaga Bangsa. Di bawah naungan PSB Group, Panglima Siaga Bangsa siap memberikan layanan keamanan sekaligus diklat satpam dengan pelatih-pelatih berkualitas.
PSB membuk pelatihan satpam untuk semua tingkatan, termasuk itu Gada Utama. Panglima Siaga Bangsa melayani diklat Gada Utama untuk para manajer sehingga kompetensinya jadi meningkat.
Materi pelatihan diberikan sudah sesuai dengan standar kepolisian dan tidak ketinggalan zaman.
Syarat Mengikuti Diklat Gada Utama bagi Seorang Manajer
Pada dasarnya, apapun profesi Anda termasuk itu manajer untuk mengikuti diklat Gada Utama harus memenuhi beberapa persyaratan yaitu :
Sudah Lulus Tingkat Gada Pratama dan Gada Madya
Syarat pertama, tentu saja Anda harus lulus diklat dua tingkat awal terlebih dahulu yaitu Gara Pratama dan Gada Madya. Tidak bisa tiba-tiba seseorang langsung mengikuti diklat tingkat Gada Utama tanpa mengikuti tingkat Gada Pratama dan Gada Madya.
Karena memang atauran dan prosedurnya seperti itu. Jadi, pastikan Anda sudah memiliki ijazah dan kartu Tanda anggota satpam tingkat Gada Madya.
Sehat Jasmani dan Rohani
Menjadi seorang satpam harus memiliki kesehatan baik jasmani maupun rohani yang prima. Hal ini dapat dibuktikan dengan menyerahkan dokumen surat keterangan dari dokter puskesmas atau rumah sakit.
Selain itu, sekarang Anda juga perlu menunjukkan sertifikat vaksin untuk mencegah penyebaran virus corona di lingkungan satpam.
Surat Rekomendasi
Untuk mengikuti diklat Gada Utama, seorang manajer harus menyiapkan terlebih dari surat rekomendasi yang berasal dari perusahaan tempat ia bekerja saat ini.
Surat rekomendasi tersebut ditujukan kepada Baharkan Polri yang menyatakan jika salah satu calon satpam Gada Utama ini siap untuk mengikuti pelatihan satpam.
Menyertkan SKEP Kepangkatan Terakhir
Ada pengecualian bagi purnawirawan TNI atau POLRI yang ingin menjadi satpam. Yang mana, ia bisa menjadi satpam tingkat Gada Utama.
Namun ada syarat yang harus dipenuhi yaitu menyerahkan SKEP Kepangkatan terakhir. Surat ini yang membuktikan bahwa jika ia benar-benar mantan atau purnawirawan TNI POLRI
Dokumen Pendukung Lainnya
Ada beberapa dokumen lain yang harus Anda persiapkan jika ingin mengikuti diklat Gada Utama yaitu Kartu Tanda Penduduk, pas foto 2×3 3×4, SKCK, dan NPWP.
Dokumen-dokumen tersebut berguna untuk memverifikasi data calon peserta pelatihan.
Jangan sampai salah pilih, lembaga pelatihan satpam terbaik di Indonesia hanya di Panglima Siaga Bangsa. Berpengalaman lebih dari 20 tahun di bidang keamanan serta telah menghasilkan ribuan satpan terampil.
PSB mempunyai pelatih-pelatih dengan sertifikasi Nasional maupun International, yang diharapkan bisa memberikan kontribusi baik dalam menciptakan personnel-personnel security yang baik, handal dan profesional.
Untuk informasi selengkapnya, Anda bisa menghubungi kami melalui (62-21) 5570 1693.