PSB | Jakarta – Satpam merupakan profesi yang memiliki tugas utama menjaga keamanan di suatu tempat. Misalnya kantor, sekolah, pabrik, atau tempat-tempat lainnya.
Menjadi seorang satpam itu membutuhkan proses. Tidak bisa secara tiba-tiba seseorang menjadi satpam, karena harus terlebih dahulu memiliki ijazah dan kartu tanda keanggotaan satpam.
Untuk mnedapatkan ijazah dan kartu tanda anggota tersebut, Anda harus mengikuti pelatihan atau diklat yang dimulai dari tingkat Gada Pratama.
Apa Itu Diklat Gada Pratama?
Diklat Gada Pratama merupakan pelatihan dasar bagi calon satpam yang dilakukan selama empat minggu dengan pola 232 jam pelajaran. Pelatihan ini menjadi awalan sebelum melaksanakan pelatihan-pelatihan tingkat selanjutnya.
Bagi calon satpam yang belum pernah mengikuti diklat atau pelatihan sama sekali, maka wajib hukumnya mengikuti pelatihan satpam yang paling dasar ini. Anda akan dilatih bagaimana keterampilan menjadi seorang satpam baik secara teori maupun praktek.
Mengapa Satpam Wajib Ikut Diklat Gada Pratama?
Setidaknya ada beberapa alasan mengapa calon anggota satpam harus mengikuti diklat Gada Pratama yaitu :
Supaya Mendapatkan Ijazah Satpam Gada Pratama
Untuk diketahui, profesi satpam terbagi atas tiga tingkatan berdasarkan ijazah yang dimiliki. Tingkat pertama yaitu Gada Pratama, tingkat kedua yaitu Gada Madya, dan tingkat tertinggi yaitu Gada Utama.
Nah diklat Gada Pratama ini tentu saja berguna supaya Anda mendapatkan ijazah satpam tingkat pertama. Siapapun tidak bisa langsung lompat ke pelatihan Gada Madya apalagi Gada Utama. Semua harus dimulai dari bawah.
Supaya Bisa Bekerja di Perusahaan atau Instansi Pemerintah
Jika Anda ingin menjadi seorang satpam yang bekerja di perusahaan atau instansi pemerintah, maka wajib memiliki ijazah setidak-tidaknya tingkat Gada Pratama. Tentu saja ijazah tersebut bisa diperoleh jika Anda mengikuti diklat Gada Pratama.
Karena ijazah dan kartu tanda anggota satpam bisa menjadi bukti valid jika seseorang benar-benar berprofesi satpam yang diakui secara legal menurut hukum dan peraturan perundang-undangan.
Standar Kompetensi yang Wajib Dimiliki Satpam
Dilansir dari Jurnalsecurity, menurut Dirbinmas Polda Jateng melalui Kasibinlat Subdit Satpam Polsus, calon satpam harus mengikuti pelatihan Gada Pratama karena merupakan standar kompetensi yang wajib satpam miliki.
Selain itu, pelatihan ini juga bertujuan supaya calon anggota satpam bisa menjalankan tugasnya secara lebih optimal.
Ikuti Diklat Satpam Gada Pratama Bersama Panglima Siaga Bangsa
Pelatihan atau diklat satpam hanya bisa dilakukan di lembaga pelatihan satpam. Sebaiknya jangan asal pilih, pilihlah lembaga pelatihan yang benar-benar sudah terbukti berpengalaman seperti Panglima Siaga Bangsa.
Panglima Siaga Bangsa merupakan perusahaan yang menyediakan jasa keamanan di Indonesia sekaligus memberi kesempatan bagi siapapun yang ingin menjadi satpam profesional dengan mengikuti diklat yang kami adakan. Panglima Siaga Bangsa telah terdaftar secara resmi di Kementerian Hukum HAM serta Kepolisian Republik Indonesia.
Kami menyediakan diklat untuk berbagai tingkatan, termasuk itu Gada Pratama. Anda akan dilatih oleh pelatih-pelatih yang ahli, profesional, dan berpengalaman di bidangnya.
Tidak hanya itu saja, Panglima Siaga Bangsa juga mempunyai pelatih-pelatih dengan sertifikasi Nasional hingga International, dengan harapan dapat memberikan kontribusi yang baik dalam menciptakan personnel-personnel security yang baik, handal dan professional.
Syaratnya mengikuti diklat Gada Pratama ini pun sangat mudah. Anda hanya cukup menyiapkan ijazah pendidikan terakhir (Minimal SMA Sederajat), KTP, Surat Keterangan Sehat, dan sebagainya.
Informasi selengkapnya Anda bisa mengeceknya langsung di website resmi kami pusdiklatsatpam.id atau dapat menghubungi kami melalui email info@psbsecurity.co.id