PSB | Para Pimpinan Badan Usaha Jasa Pengamanan (BUJP) yang memiliki ljin Operasional di Wilayah Hukum Polda Riau menghadiri acara Asistensi, Analisa dan Evaluasi Pelaporan Kegiatan Operasional BLJP dalam rangka Pemeliharan dan Peningkatan Kemampuan Badan Usaha Jasa Pengamanan (Harkatpuan BUJP)
Selain itu, kegiatan ini juga sebagai upaya cooling sistem pengamanan guna menciptakan kondisi yang aman dan kondusif saat digelarnya Pilkada serentak di seluruh Indonesia. Acara ini digelar pada Rabu, 4 September 2024 di Hotel Pangeran Pekanbaru.
Nampak hadir sebagai pembuka acara Dirbinmas Polda Riau Kombes Pol R.A. Kasenda. Hadir sebeagai narasumber dalam acara temu BUJP itu adalah Kasubdit bin Satpam/Polsus AKBP Raden Edi Saputra S.Ag, Ketua DPD APSI Riau Emi Efrizon, SH, Ketua ABUJAPI Riau Tagor Rifandi Silalahi.
Dalam acara itu, Ketua APSI Riau Emi Efrizon memaparkan seputar sosialisasi program APSI kepada para BUJP dan peserta yang hadir, mulai dari sejarahnya hingga pencapaian selama dua tahun ini serta rencana kegiatan APSI ke depan.[]